Lokakarya Sumber Pembelajaran Terbuka bagi Pendidik di Surabaya
Creative Commons Indonesia (CCID) bekerjasama dengan Media Guru dalam mengadakan lokakarya Sumber Pembelajaran Terbuka. Acara yang diselenggarakan di BBPMP Jawa Timur dibuka dengan sambutan dari Pak Muhammad Yasin sebagai perwakilan dari Media Guru. Pada kesempatan tersebut, Pak Yasin turut serta menginformasikan kontribusi para pendidik yang tergabung di Media Guru dalam penulisan buku yang diunggah pada platform Bintang Pustaka.
Materi pertama dibawakan oleh Ibu Sulastri sebagai perwakilan dari Media Guru sekaligus fasilitator Guru Penggerak. Ibu Sulastri menjelaskan topik mengenai “Bahan Ajar Digital”. Pada awal pemaparan, Ibu Sulastri menayangkan video mengenai perkembangan teknologi di ranah pendidikan. Beliau kemudian melanjutkan pemaparan mengenai pengertian dan manfaat bahan ajar, bagaimana cara menyusun bahan ajar, bahan ajar apa saja yang menarik perhatian peserta didik dan terakhir mengenai bahan ajar digital. Tak luput juga, ia juga membagikan pengalamannya dalam mengajar, contohnya sebuah foto sawah saja bisa menjadi bahan ajar khususnya dalam menjelaskan “apa itu sawah” kepada murid-muridnya yang tinggal di perkotaan.
Materi kedua dibawakan oleh Fitriayu dari CCID. Pada penjelasannya, Fitriayu menjelaskan terkait dasar-dasar hak cipta yang dibawakan melalui kuis miskonsepsi hak cipta yang dijawab oleh peserta secara berkelompok. Penjelasan mengenai dasar-dasar hak cipta diperlukan sebagai pengantar sebelum menjelaskan lisensi Creative Commons, mengingat lisensi Creative Commons merupakan lisensi hak cipta terbuka.
Materi dilanjutkan oleh Raymond Sutanto. Raymond memperkenalkan sumber pembelajaran terbuka yang menjadi topik utama dalam lokakarya ini. Di akhir acara, Raymond memandu peserta dalam mengunggah foto bertemakan Surabaya dan kota lainnya di Jawa Timur di Wikimedia Commons. Adapun tujuan pengunggahan tersebut sebagai simulasi dalam melisensikan bahan ajar dengan lisensi yang direpresentasikan dengan foto, kemudian dipublikasikan melalui repositori terbuka Wikimedia Commons.
Acara ditutup dengan kuis evaluasi menggunakan Kahoot. Kuis tersebut berisikan soal pilihan ganda mengenai materi hak cipta, lisensi CC dan SPT. Terpilih sebanyak 3 peserta yang beruntung yang benar dan tercepat dalam menjawab pertanyaan dan mendapatkan hadiah berupa buklet SPT seri 1 dan 2 dan tanda mata dari CCID.
***Kegiatan ini merupakan rangkaian ketiga dari lokakarya Sumber Pembelajaran Terbuka Creative Commons Indonesia. Kegiatan ini dibawah naungan Proyek Adicita dengan dukungan dari Wikimedia Foundation yang bertujuan untuk mempromosikan dan memperkuat ekosistem sumber pembelajaran terbuka (SPT) di Indonesia. Selain di Surabaya, telah diadakan lokakarya sumber pembelajaran terbuka di kota lainnya seperti di Sukabumi dan Samarinda. Pantau terus kegiatan kami di sosial media Creative Commons Indonesia.